Consensus Report: Definition and Interpretation of Remission in Type 2 Diabetes
Perbaikan kadar glukosa darah ke rentang normal dapat terjadi pada pasien diabetes baik secara spontan atau setelah intervensi medis, dan dalam beberapa kasus dapat bertahan setelah pemberian obat-obatan penurun glukosa dihentikan. Perbaikan berkelanjutan seperti ini sering terjadi karena banyaknya jenis pengobatan baru saat ini. Namun, terminologi untuk menggambarkan proses tersebut dan ukuran objektif untuk mendefinisikannya belum ditetapkan, begitu pula risiko jangka panjang serta manfaatnya juga belum dipahami dengan baik. Karenanya, American Diabetes Association membentuk tim ahli multidisiplin untuk mengusulkan nomenklatur terhadap kondisi perbaikan kadar glukosa darah pada pasien DM ini. Para ahli mengusulkan “remisi” sebagai istilah deskriptif yang paling tepat, dengan kriteria diagnostik berupa kadar HbA1c <6,5% (48 mmol/mol) yang diukur setidaknya 3 bulan setelah penghentian farmakoterapi penurun glukosa.
Artikel ini berisi ringkasan dari hasil diskusi para ahli yang bertujuan untuk memfasilitasi pengumpulan dan analisis data yang dapat mengarah pada panduan klinis di masa depan. Artikel ini telah diterbitkan dalam The Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism volume 107 nomor 1 tahun 2022.