A review of Medicinal Plants for the Treatment of Diabetes Mellitus: The Case of Indonesia
Indonesia kaya akan keanekaragaman hayati dan suku bangsa, termasuk yang menggunakan obat tradisional untuk pengobatan diabetes melitus (DM). Etnofarmakologi tanaman obat antidiabetes merupakan bidang studi yang mengatur uji praklinis dan uji klinis. Beberapa penelitian etnofarmakologi telah dilakukan di Indonesia, tetapi walaupun Indonesia merupakan negara multikultural, kajian etnofarmakologi khususnya untuk pengobatan DM masih sedikit. Oleh karena itu, artikel ini menyediakan tinjauan etnofarmakologi tanaman antidiabetes yang digunakan oleh masyarakat lokal di Indonesia serta informasi ilmiahnya. Tinjauan ini juga memuat bukti farmakologis (uji praklinis dan klinis), aspek fitokimia, dan penilaian toksikologi dari tanaman antidiabetes.
Penelitian ini diharapkan dapat mempercepat penemuan dan pengembangan obat dari sumber daya alam untuk terapi DM. Selain itu, tanaman obat diharapkan dapat menjadi salah satu solusi pengobatan DM yang efektif, aman, dan berkelanjutan. Artikel ini telah diterbitkan dalam South African Journal of Botany volume 149 edisi September tahun 2022.
Hotma Rumahorbo
| #
Sangat setuju penemuan baru yang bersumber dari kekayaan nabati dan hayati Indonesia. DM penyakit yang sangat bisa dicegah, dan merupakan faktor risiko dari banyak penyakit yang memiskinkan penderitanya oleh karenanya upaya utama adalah bagaimana cara mengedukasi yang efektif masyarakat yang masih sehat dan juga masyarakat yang sudah beresiko supaya tidak diabetes. Deteksi dini , edukasi dan pendampingan berbasis budaya…menjadi solusi…
Reply