Pregnancy as An Opportunity to Prevent Type 2 Diabetes Mellitus: FIGO Best Practice Advice
Diabetes gestasional atau gestational diabetes (GDM) telah mempengaruhi sekitar 17 juta kehamilan di seluruh dunia. Wanita dengan riwayat GDM memiliki berisiko 8-10 kali lipat lebih tinggi untuk terkena diabetes melitus (DM) tipe 2 dan berisiko 2 kali lipat lebih tinggi untuk terkena penyakit kardiovaskular dibandingkan dengan wanita yang tidak pernah menderita GDM. Meskipun progresivitas GDM menjadi DM tipe 2 dapat dicegah atau ditunda, belum ada program yang dilakukan secara luas untuk mewujudkannya. Oleh karena itu, sangat penting untuk memanfaatkan kehamilan sebagai peluang untuk mengidentifikasi wanita yang berisiko dan memulai intervensi pencegahan.
Artikel ini mengulas pedoman klinis mengenai identifikasi dan tata laksana pascapersalinan untuk wanita dengan GDM dan memberikan rekomendasi utama untuk mencegah dan/atau menunda perkembangan GDM menjadi DM tipe 2. Artikel ini telah diterbitkan dalam International Journal of Gynecology & Obstetrics volume 160 edisi Januari tahun 2023.